Rabu, 20 Januari 2010

Bagaimana Berhasil Menjadi Seorang Sales

Menjadi seorang sales atau penjual bukan sekedar kata kata, tapi menjadi seorang penjual mempunyai arti yang lebih dalam, yaitu dalam hal berkomunikasi. Jadi anda tidak perlu malu menjadi seorang penjual. Kalau anda bias menjadi seorang yang ahli dalam menjual berarti anda ahli dalam berkomunikasi.

Modal utama anda adalah kepercayaan diri, tanpa kepercayaan diri anda tidak mungkin dapat menentukan goal ataupun target dalam pekerjaan anda. Tanpa target tidak mungkin kita mencapai hasil yang dapat kita banggakan. Semakin anda ahli dalam menyusun suatu target terutama target anda sendiri maka akan semakin anda sukses.

Hal lain yang membedakan seorang sales yang sukses dan yang tidak adalah tekad, kemauan dan gairah kerja. Banyak yang mengira bahwa pengetahuan adalah nomor satu, hal tersebut sangat keliru karena kadang customer kita tidak membeli karena pandainya kita menerangkan betapa bagusnya produk kita tetapi karena kita melakukannya dengan gairah dan penuh keyakinan terhadap produk yang kita tawarkan.

Pengetahuan produk bukan tidak perlu, kita perlu mempunyai pengetahuan yang cukup supaya kita bisa memberi solusi kepada client kita. Kita harus tetap belajar untuk semakin menguasai produk yang kita tawarkan.

Unsur lain yang tidak kalah pentingnya adalah sikap positif. Kita harus selalu bersikap positif, bahkan dalam kondisi kita dikomplain misalnya produk kita tidak sesuai dengan yang diperkirakan oleh kustomer kita atau bahkan apabila produk kita tidak jadi dibeli. Sikap positif akan membuat kita bisa membina relasi jangka panjang dengan orang lain. Mereka mungkin tidak akan mmbeli sekarang tapi apabila mereka terkesan dengan sikap anda, pada saatnya mereka membutuhkan mereka akan segera mengontak anda. Relasi berguna untuk mencapai kesuksesan jangka panjang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar